Identifikasi Kebutuhan Pengguna Terhadap Grafik Pada Aplikasi Berbasis Web
IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PENGGUNA
TERHADAP GRAFIK PADA APLIKASI BERBASIS WEB
Pemodelan Desain Grafis Yang
Diperlukan Dalam Memperindah Tampilan Web
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan pada desain website,
diantaranya adalah:
Penggunaan warna yang tepat
Warna sangat berpengaruh dalam sebuah desain. Seperti
yang telah kita ketahui, masing masing warna memiliki karakter tersendiri, dan
mecerminkan suasana tertentu. Skema warna (kombinasi warna) dalam desain harus
bisa mewakili karakter yang diinginkan. Tetapi perlu diingat, kombinasi warna
yang berlebihan akan mengalihkan pengunjung dari konten website.
Teks yang mudah dibaca
Teks harus mudah dibaca, hal ini bisa dicapai dengan
mengatur kontras warna teks dengan background. Selain itu penggunaan font yang
tepat juga perlu diperhatikan, jenis font, ukuran font, style dan
konsistensinya dalam desain. Selain itu pengaturan paragraf dan jarak antara
teks dengan elemen lain juga perlu diperhatikan. Whitespace atau ruang kosong
antar elemen harus harmonis. Semua hal tersebut bertujuan supaya Teks mudah
dibaca.
Desain visual yang harmonis
Image atau gambar secara visual merupakan unsur atau
elemen utama dalam desain. Image bisa digunakan sebai pemanis, atau penyeimbang
atau point of interest. Sebaiknya pemilihan image sesuai dengan keseluruhan
tema dan karakter desain website. Komposisi image dengan elemen lain juga harus
sesuai, adakalanya sebuah website membutuhkan image yang besar (hampir
fullscreen) untuk memberi kesan tertentu, dan dikombinasi dengan teks yang
lebih kecil porsinya, ada pula website dengan komposisi teks yang lebih banyak
dan image hanya sebagai unsur tambahan. Komposisi antara image dengan teks
tergantung dari tema dan karakter yang ingin dibangun.
Yang penting harus bijaksana dalam memilih, menempatkan, dan
mengkomposisi image, dan yang tidak kalah penting adalah kualitas image itu
sendiri. Hal lain yang harus menjadi pertimbangan adalah besarnya file.
Kecepatan load sebuah halaman website sebagian besar ditentukan oleh besarnya
ukuran file, terutama image, apalagi bagi kita di Indonesia yang kecepatan
akses internetnya sebagian besar dibawah rata-rata.
Layout yang Simpel
Layout atau tataletak desain diusahakan sesederhana
mungkin, minimalisir elemen-elemen yang tidak penting, maksimalkan whitespace
(jarak antar elemen). Website dengan layout yang baik, mudah untuk dijelajahi,
pengunjung mudah untuk menemukan sesuatu, dan dengan cepat menemukan apa yang
dicarinya.
Layout yang berantakan membuat pengunjung kesulitan dan membutuhkan
waktu lebih lama untuk menemukan sesuatu. Penempatan yang tidak sesuai, point
of interest yang menyesatkan, dan urutan tata letak yang acak, sangat tidak
menguntungkan.
Alur yang mudah dimengerti
Layout desain website harus bisa menuntun pengunjung dan
mengarahkan mereka ke sesuatu yang kita inginkan, jadi kitalah yang menuntun
alur perhatian pengunjung dari titik a, ke titik b, ke titik C, dan seterusnya,
sehingga tujuan kita dan misi dari website bisa dicerna dengan baik oleh
pengunjung. Hal ini tidaklah mudah, berbeda dengan media lain seperti televisi,
dan koran, audience dalam kendali pemberi informasi, mereka menerima apa adanya
dan pasif, dan tidak melakukan tindakan aktif untuk memilah. Sedangkan pada
website, pengunjung memiliki kendali penuh, mereka aktif, dan oleh karena itu
alur dari desain website harus jelas dan mudah dipahami agar pengunjung tidak
frustasi menemukan apa yang mereka inginkan.
Menu Navigasi yang jelas
Salah satu elemen penting yang juga wajib diperhatikan
adalah navigasi atau menu. Menu navigasi adalah satu-satunya cara pengunjung
berinteraksi dengan website. Ada banyak cara dan banyak desain menu navigasi,
tetapi yang tidak boleh dilupakan adalah fungsi utamanya, sebagai alat
interaksi pengunjung dengan website.
Website bisa saja mempunyai beberapa menu/navigasi, bisa diatas pada
header, atau pada sidebar, maupun dibawah pada footer. Tidak ada rumus yang
mengharuskan dimana kita menempatkan menu, yang penting harus menyatu dengan
alur dan layout desain sebuah website.
Ada dua hal penting
yang membuat website Anda menjadi sukses dan mampu mendapatkan trafik dalam
jumlah tinggi: konten berkualitas dan desain yang unik serta menarik. Desain
website yang tidak rapi dan berantakan memengaruhi kesempatan konten dibaca
oleh pengunjung situs. Pastinya mereka tidak akan melanjutkan membaca konten
jika desain web yang Anda buat ‘merusak’ pandangan mata. Kalau sudah begini,
jumlah pengunjung yang mengakses web Anda akan berkurang. Oleh karena itu, Anda
harus berhati-hati dalam mengatur tata letak website. Carilah informasi
sebanyak mungkin tentang cara desain web guna membantu Anda dalam
menemukan style yang tepat.
Di artikel ini kami akan membahas cara mendesain website dari
nol. Ada enam langkah yang wajib dilakukan, yakni:
- Mencari web hosting yang tepat dan andal.
- Memilih platform untuk membuat website.
- Menginstall tool yang dibutuhkan untuk mengonlinekan website.
- Membuat mockup untuk desain website.
- Membuat prototipe desain.
- Mengecek apakah desain terlihat bagus di perangkat mobile.
Meskipun masih pemula, Anda tetap bisa membuat website dengan desain
yang menarik dan menakjubkan. Cukup simak tutorial cara mendesain web ini
sampai selesai.
Langkah 1: Mencari Web
Hosting yang Tepat dan Andal
Sebelum membahas cara mendesain website lebih lanjut,
ada hal paling penting yang tidak boleh dilewatkan. Carilah web hosting
berkualitas untuk mengonlinekan website Anda.
Kebiasaan kita adalah memilih sesuatu berdasarkan harga. Mana yang
paling murah, itulah yang punya ‘banyak penggemar’, dan ini juga berlaku ketika
kita memilih hosting. Sayangnya, tindakan ini salah besar. Provider web hosting
A belum tentu menyediakan layanan atau fitur yang sama dengan provider web
hosting B. Jadi, kami sarankan agar Anda melakukan riset singkat hingga
menemukan web hosting yang tepat untuk membuat dan mengonlinekan website.
Berikut beberapa hal yang harus Anda perhatikan pada saat memilih
provider hosting:
- Memiliki layanan bantuan pelanggan yang cepat tanggap.
- Menawarkan performa tingkat tinggi untuk setiap website yang dibuat di layanan hostingnya.
- Menyediakan fitur tambahan untuk memudahkan Anda dalam membuat website, misalnya backup otomatis.
- Memiliki panduan, artikel, serta knowledge base (pengetahuan dasar) yang memuat pertanyaan dan jawaban teknis sehingga Anda bisa dengan cepat menemukan informasi yang dibutuhkan.
- Kompatibel dengan platform yang akan Anda gunakan untuk membuat website.
Hampir sebagian besar provider web hosting mengklaim memiliki semua
kriteria di atas. Anda bebas memilih dan menentukan penyedia hosting yang akan
digunakan. Baca juga review atau ulasan yang ditulis oleh para
penggunanya baik di blog maupun komunitas forum. Di Hostinger, Anda akan
menemukan paket hosting yang menawarkan berbagai fitur serta layanan yang
canggih dan berkualitas dengan harga terjangkau:

Apabila membeli paket hosting Bisnis dan Premium, maka saat itu juga
Anda akan mendapatkan domain gratis. Syaratnya mudah, belilah salah satu paket
hosting tersebut dengan durasi 12 bulan (atau kelipatannya). Jangan lupa
selesaikan prosesnya hingga checkout, ya!
Langkah 2: Memilih Platform untuk Membuat Website
Setelah mendapatkan layanan hosting yang diinginkan,
langkah selanjutnya adalah memilih platform untuk membuat website. Sebenarnya,
Anda bisa membuat website dengan menerapkan coding. Hanya saja,
metode ini terdengar sulit bagi para pemula. Metode pembuatan website dengan
menerapkan berbagai ragam coding atau bahasa pemrograman hanya untuk para
developer yang sudah berpengalaman.
Jika mengikuti blog kami dari awal, pasti Anda sudah
paham bahwa kami sering menyebutkan Sistem Manajemen Konten (CMS) sebagai salah
satu platform terbaik untuk membuat dan mengonlinekan website. Tool ini
memungkinkan Anda untuk membuat website dengan tampilan profesional serta
mengelola sejumlah konten. Kedengarannya rumit, tapi tool ini benar-benar beginner-friendly alias
mudah digunakan oleh para pemula di bidang pengembangan website.
Platform ini menjadi ‘rumah’ bagi lebih dari 30% website. Sungguh suatu bukti yang bisa mengklaim bahwa
WordPress akan membantu Anda dalam meraih kesuksesan online. Selain menawarkan
kemudahan dalam penggunaan, WordPress juga menyediakan sejumlah opsi
kustomisasi berkat adanya sistem plugin dan tema.
Langkah 3: Menginstall Tool yang Dibutuhkan
Setelah install WordPress, Anda juga wajib mengaktifkan tool tambahan
yang dibutuhkan untuk desain web. Hal pertama dan paling utama, Anda memerlukan
tema yang sesuai dengan style website yang sudah dikonsepkan
sebelumnya.
WordPress memiliki ribuan tema sehingga Anda tidak akan
kehabisan pilihan. Jika ini pertama kalinya menggunakan WordPress, kami
sarankan agar Anda memilih tema gratis untuk membiasakan diri dengan platform
ini. Kunjungi repositori resmi WordPress.org untuk memilih tema gratis
terbaik:

Supaya Anda tidak ‘tersesat’ dan akhirnya menginstall
tema yang salah, sebaiknya baca terlebih dulu berbagai ulasan atau review dari
user dan cek apakah tema tersebut selalu diupdate. Jangan memilih tema yang
terlalu banyak menuai review negatif dan sama sekali atau jarang diperbarui.
Bersikeras memakai tema yang tidak memenuhi kriteria hanya akan membuat Anda
sakit kepala. Jika sudah menemukan tema yang tepat, segera install dan aktifkan.
Install pula plugin WordPress page builder. Dengan plugin ini, Anda bisa
lebih mudah desain website. WordPress memang menawarkan kemudahan penggunaan,
tapi dari segi cara mendesain web, dibutuhkan keahlian dan kreativitas.
Menginstall dan mengaktifkan plugin website builder memberikan Anda kesempatan
untuk memodifikasi tampilan web.
Langkah 4: Membuat Mockup untuk Desain Website
Sampai di sini, Anda sudah punya website berbasis WordPress,
tema yang diaktifkan, dan plugin page builder yang siap dijalankan. Sekarang
siapkan kertas dan pensil atau pulpen (yap, kita akan menggunakan cara
tradisional). Anda akan buat sketsa tampilan website yang diinginkan. Pembuatan
sketsa inilah yang kemudian disebut sebagai mockup.
Anda tidak harus sebegitu detailnya untuk membuat mockup desain web.
Cukup masukkan semua elemen yang ingin Anda tampilkan ke website. Tentu saja
Anda bisa menambahkan sebanyak mungkin detail elemen yang diinginkan. Nantinya mockup
akan berperan sebagai referensi visual ketika Anda mulai desain website di
WordPress.
Buatlah mockup di komputer jika
Anda lebih suka sketsa digital alih-alih menggoreskan pensil di atas kertas.
Sayangnya membuat mockup di komputer tidak semudah yang dibayangkan. Ada
berbagai proses yang harus dilalui dan tidak bisa dilakukan hanya dalam waktu
semenit.
Silakan edit dan revisi mockup desain website berulang-ulang kali
sampai akhirnya Anda sreg dengan tata letak dan tampilan.
Langkah 5: Membuat dan Mempertajam Prototipe Desain
Jika sudah selesai dengan mockup desain web, maka
langkah selanjutnya adalah ‘memindahkannya’ ke dalam bentuk digital. Dengan
kata lain, Anda akan melakukan prototipe desain website.
Buka website builder yang telah diinstall dan diaktifkan
dengan menggunakan editor WordPress. Tambahkan elemen yang Anda inginkan ke
halaman website dan mulailah mengaturnya seperti yang telah dibuat di mockup sebelumnya.
Proses prototipe desain tergantung dari jenis plugin yang diinstall.
Akan ada berbagai detail di sana, tapi jangan terlalu dipikirkan, misalnya
memilih warna atau ukuran font yang hendak digunakan. Setelah prototipe ini
selesai, Anda bahkan masih punya waktu untuk mengatur hal-hal tersebut.
Hal terpenting yang sebaiknya dilakukan sekarang adalah
menyelesaikan prototipe website, yang di dalamnya memuat semua elemen yang
telah Anda rencanakan sebelumnya di mockup. Dengan prototipe, Anda bisa mengetahui
mana layout yang tepat dan mana layout yang tidak perlu dimasukkan serta
membuat beberapa perubahan untuk memperbaiki desain website. Poin inilah yang
harus Anda perhatikan dengan saksama.
Ketika ditransisikan ke prototipe, terkadang Anda akan sedikit
‘melenceng’ dari mockup yang asli. Sebenarnya, ini hal yang wajar. Bahkan Anda
membutuhkan waktu yang tak sedikit untuk desain web, tergantung pada seberapa
perfeksionisnya Anda. Anda diberikan beragam elemen untuk dikustomisasikan
serta opsi layout untuk digunakan. Jadi, tidak perlu terburu-buru.
Kami tekankan sekali lagi bahwa untuk saat ini Anda tidak perlu
khawatir dengan teks website dan tipe konten lainnya. Jika ingin proses
prototipe dilakukan lebih cepat, silakan gunakan text placeholders dan stock images.
Apabila layout sudah selesai diatur dan hal lain yang diinginkan telah
dimanajemen sesuai dengan keinginan, maka itulah saatnya Anda menggantikan
prototipe dengan konten yang hendak digunakan.
Langkah 6: Mengecek Apakah Desain Website Terlihat Bagus di
Perangkat Mobile
Anda sudah mempelajari cara desain web. Langkah
terakhir, mengecek apakah tampilan desain sudah terlihat bagus dan berfungsi sebagaimana
mestinya di perangkat mobile atau belum.
Belakangan ini mobile traffic memberi pengaruh dan dampak yang sangat signifikan. Karena itulah,
Anda harus memastikan bahwa desain web terlihat mulus bahkan dalam resolusi
rendah sekalipun. Apabila seseorang membuka website Anda melalui smartphone
tapi sedetik kemudian hanya tampilan rusak yang didapat, maka besar kemungkinan
dia tidak akan pernah kembali lagi. Keadaan ini hanya mengakibatkan
meningginya bounce rate, sesuatu yang sebaiknya harus Anda hindari.
Untungnya, beberapa page builder WordPress (termasuk
Beaver Builder) mobile-friendly. Ini berarti desain website yang
Anda buat dengan menggunakan plugin tersebut akan terlihat ciamik di
perangkat mobile.
Meski telah menggunakan plugin yang mobile-friendly,
sebaiknya tetap lakukan pengecekan mengenai tampilan website di perangkat
mobile. Ada banyak cara atau metode pengecekan. Misalnya, coba akses website
Anda melalui smartphone atau perangkat mobile lainnya. Cara lain yang bisa
dicoba adalah dengan menggunakan Chrome’s Dev Tools, tool yang memungkinkan Anda untuk
memvisualisasikan website di berbagai resolusi.
Untuk menggunakan dev tool browser, hal pertama yang
harus dilakukan adalah akses website Anda dan klik di area mana saja, kemudian
pilih Inspect. Lihat bagian atas layar. Ada beberapa kolom (field)
di mana Anda bisa menentukan resolusi. Dengan pilihan resolusi inilah Anda bisa
melihat bagaimana tampilan website:

Kami sarankan untuk mencoba semua pilihan resolusi yang disediakan.
Dengan begini, Anda bisa tahu di resolusi berapa desain web Anda tidak tampil
dengan baik. Jika ada masalah atau error, kembali ke prototipe dan gunakan
website builder untuk mengubah atau memperbaikinya. Apabila sudah tidak ada
lagi error, website siap dionlinekan.
Kesimpulan
Untuk menarik trafik yang tinggi, Anda harus membuat
desain website yang menarik serta profesional. Dengan desain web yang apik,
orang-orang akan lebih betah dalam membaca konten yang Anda sediakan. Tak
jarang konversi pun akan naik.
Anda tidak perlu menjadi developer untuk membuat
tampilan yang cantik. Cari saja informasi sebanyak mungkin tentang cara
mendesain web. Banyak tutorial (termasuk artikel ini) yang menyampaikan langkah
serta cara mendesain website hingga detailnya. Berlatihlah dengan mengikuti
langkah-langkah yang ada pada panduan tersebut. Dalam beberapa saat, website
dengan desain yang menarik berhasil Anda wujudkan.
PERANGKAT LUNAK DESAIN GRAFIS YANG
DIPERLUKAN DALAM MEMPERINDAH TAMPILAN WEB
Software Untuk Membuat
Website
Era digital ini membiasakan kita untuk selalu terhubung
dengan yang namanya internet. Internet inilah yang menjadi pintu pertama kita
menjelajahi dunia maya, banyak yang bisa kita jelajahi di dunia maya salah
satunya adalah berselancar di website. Website itu sendiri identik dengan
halaman di internet yang menampilkan informasi yang memang betul-betul
dibutuhkan oleh para pengunjung atau bisa juga disebut para pembaca. Jadi,
apabila diibaratkan, website itu bisa berupa sebuah wadah yang menyajikan
beragam ilmu-ilmu yang hanyalah tinggal kita ambil (akses) dan mulai kita baca.
Banyaknya website yang beredar ini menjadi pekuang bagi
para web designer, tapi tahukan Anda bahwa sesungguhnya Anda juga bisa membuat
website sendiri dengan menggunakan software pendukung. Dibawah ini sudah kami
rangkum beberapa software untuk membuat website yang bisa Anda gunakan
untuk membuat sebuah website.
1. Web Builder Visual (Wysiwyg editor)
Software yang satu ini bisa dimanfaatkan untuk menyunting website
secara visual. Aplikasi dengan basis Wysiwyg editor ini Anda dapat merancang
website dengan praktis dan mudah. Sehingga tidak memerlukan pengetahuan
mendasar tentang pemrograman sebuah website.
Dengan memanfaatkan Web Builder Visual ini, Anda bisa menciptakan
sebuah website yang sangat profesional dengan mudah hanya dalam beberapa wakt
saja. Jadi, bagi pemula yang belum mengetahui banyak tentang pemrograman
website bisa mencoba memanfaatkan Web Builder Visual ini.
2. Dreamweaver
Software untuk pembuatan website lainnya adalah dreamweaver.
Software ini bisa Anda manfaatkan untuk pembuatan website, baik website yang
sederhana hingga website profesional. Untuk memanfaatkan software ini kita bisa
mencoba salah satu dari jenis dreamweaver, yakni macromedia dan adobe.
3. Notepad
Bagi pemula memang sangat cocok untuk memanfaatkan aplikasi notepad
ini untuk merancang dan membuat sebuah website. Notepad sendiri adalah aplikasi
editor teks yang biasanya digunakan untuk CSS, PHP, HTML dan lain sebagainya.
Selain itu, memanfaatkan aplikasi pembuat website ini tergolong lebih ringan
dibandingkan aplikasi lainnya.
4. CoffeeCup HTML Editor
Aplikasi pembuat website secara gratis lainnya adalah CoffeeCup HTML
Editor. Namun untuk versi gratisnya sendiri tidak memiliki beberapa fitur,
seperti Image Mapper, Visual Editor, Website Color Schemer dan CSS Menu
Designer. Akan tetapi, Anda dapat membuat tampilan sebuah blog yang menarik
dengan memanfaatkan aplikasi CoffeeCup HTML Editor ini.
5. WordPress
Software lainnya yang bisa Anda manfaatkan untuk membuat sebuah
website adalah WordPress. Seperti kita ketahui, wordpress memiliki 2 jenis
yaitu wordpress instan dan wordpress install / CMS. WordPress instan bisa kita
manfaatkan untuk membuat blog langsung dari situs wordpressnya itu sendiri
dengan cara mendaftarkan akun Anda di sana. Sedangkan wordpress install sendiri
bisa dimanfaatkan untuk membuat sebuah website dengan cara mengunduh
aplikasinya terlebih dahulu lalu menginstalnya dan mulai merancang website.
6. PageBreeze
Software ini adalah software editor HTML yang menekankan
kesederhanaan dalam pembuatannya. Kesederhanaan disini berarti aplikasi ini
lumayan agak mudah untuk dijalannkan. Software ini gratis dengan ukuran file 8
Mb. Keunggulan software membuat website ini adalah support untuk jenis HTML
baru. Terdapat pemilahan antara berbagai tag dalam kode html. Terhubung
otomatis dengan ratusan template gratis yang dapat digunakan. Untuk
menggunakannya hanya dengan sistem operasi windows 32 maupun 64-bit.
7. Bluefish Editor
Bluefish hadir sebagai alat yang kuat untuk digunakan oleh programer
dan webdevelovers. Selain sebagai alat tulis untuk mendesign website. BlueFish
juga dapat berguna sebagai tempat penulisna bahasa pemograman yang lain. Oleh
karena itu BlueFish mendukung berbagai bahasa pemograman dan bahasa makrup.
Software ini dapat berjalan diberbagai sistem operasi, seperti Linux, Windows,
MAC OS, FreeBSD, Solaris dan OpenBSD.
8. KompoZer
KompoZer adalah sebuah aplikasi untuk membuat dan mendesign web
dengan mengkombinasikan menajemen file dan memenuhi kriteria WYSIWYG untuk
mengedit halaman web. Untuk menggunakannya tidak perlu mengetahui banyak
tentang HTML dan web coding. Cukup menggembirakan karena kebanyakan orang ingin
membuat web tapi tidak banyak mengetahui HTML secara banyak. Ringkasan tentang
fitur yaitu terdapat FTP situs manager, Tab, CSS editor, tollbar, markup
cleaner, resize tabel dan lain-lain.
Komentar
Posting Komentar